PEGUNUNGAN ARFAK, papuaku.com – Memperingati Hari Juang TNI AD ke 79 tahun, Kodim 1812/Pegaf terjun ke lapangan guna karya bakti ke masyarakat, Rabu (18/12/2024).
Baca Juga : Hari Juang TNI AD, Momentum Perkuat Kemanunggalan
Dandim 1812/Pegaf, Letkol CZI Dhanu Abidin mengatakan karya bakti ini merupakan suatu wujud nyata pengabdian Tentara Nasional Indonesia (TNI) kepada masyarakat di wilayah binaan, dengan tujuan untuk dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Sebagai aparatur kewilayahan, kita akan terus berupaya untuk membantu masyarakat di wilayah agar dapat mempererat silaturahmi dan komunikasi demi mewujudkan kemanunggalan antara TNI dengan rakyat serta sinergitas TNI-Polri,” ujarnya.
Letkol CZI Dhanu Abidin memberikan apresiasi atas peran aktif dan antusias masyarakat serta dari kepolisian Polres Pegaf untuk bergotong royong menyelesaikan pembersihan jalan dan saluran air tersebut.
Ia berharap agar kegiatan bersama tersebut dapat mempererat silaturahmi, sehingga tercipta kerukunan hidup di lingkungan masyarakat yang damai.
“Saya mengapresiasi kondisi sosial masyarakat, meskipun berbeda suku dan agama saling bergotong royong menyelesaikan pembersihan jalan dan saluran air. Semoga ini dapat menjadi contoh daerah lain, bahwa kerukunan bermasyarakat diapresiasikan melalui kegiatan positif,” pungkasnya. (rls/papuaku)
Pewarta : Bagus Wicaksono