SORONG, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Papua Barat menggelar lokakarya perencanaan berbasis data program sekolah penggerak angkatan 2 di Kota Sorong, Sabtu (5/10/2024).
Kegiatan lokakarya perencanaan berbasis data program sekolah penggerak angkatan 2 di Kota Sorong dibuka Koordinator Program Sekolah Penggerak BGP Papua Barat, Bram Warmaya Lubis.
Dalam arahannya, Ia mengatakan materi lokakarya perencanaan berbasis data dapat dimanfaatkan dalam mengelola sekolah sesuai dengan hasil analisis kebutuhan di rapor Pendidikan.
“Platform perencanaan yang sudah disediakan kementerian Pendidikan,” ujarnya.
Ia juga menghimbau untuk mengikuti jambore GTK hebat 2024, yang jadwal pendaftaran nya diperpanjang sampai tanggal 12 Oktober Tahun 2024. (papuaku)
Pewarta : Bagus Wicaksono