26.7 C
Jayapura

Usai Daftar ke KPU, YO JOIN Gelar Ibadah Syukuran

Published:

BINTUNI, papuaku.com – Pasangan calon kepala daerah Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy dan Joko Lingara, yang lebih dikenal dengan sebutan YO JOIN, mengadakan ibadah dan syukuran di kediaman Yohanis Manibuy.

Baca Juga : Agustinus Manibuy Imbau Masyarakat dan Simpatisan YO JOIN Tidak Lakukan Aksi Provokasi

Acara ini merupakan ungkapan syukur atas keberhasilan mulai dari acara penjemputan serta deklarasi dan pendaftaran mereka ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Teluk Bintuni.

Ibadah dan doa syukuran tersebut dipimpin oleh Pastor Fidel O. Carm, Pendeta Misradi, dan Pendeta Jefri. Dalam suasana khidmat, YOJOIN beserta seluruh tim merayakan pencapaian ini dengan rasa terima kasih yang mendalam, Senin (2/9/2024)

Baca Juga:  Siapkan Orang Tehit Maju Pilkada, Marthen Saflesa Apresiasi Bupati Samsudin

Ayor Kosepa, yang bertindak sebagai Ketua Tim Penjemputan dan Pendaftaran YOJOIN, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan meluangkan waktu serta tenaga untuk mendampingi proses tersebut. “Saya mewakili semua teman-teman yang terlibat dalam penjemputan dan pendaftaran, mengucapkan terima kasih kepada bapak ibu yang telah mendampingi kami. Kami juga berterima kasih kepada tim keamanan yang telah menjaga kami dari awal hingga akhir,” ujarnya.

Yohanis Manibuy juga menyampaikan rasa syukurnya kepada semua yang hadir. “Terima kasih bapak ibu sekalian yang telah mendampingi kami dan meluangkan waktunya. Hari ini kita mengadakan syukuran atas rahmat Tuhan Yang Maha Kuasa yang telah memberikan kami kesehatan dari awal hingga saat pendaftaran. Setelah ini, kami akan mengadakan syukuran menurut agama Islam di kediaman Kaka Joko,” ungkap Yohanis.

Baca Juga:  Halal Bi Halal KSOP Manokwari, Nurdin Marpaung : Jaga Silahturahmi dan Jangan Terputus

Joko Lingara menambahkan bahwa syukuran berikutnya akan digelar di kediamannya pada Rabu malam Kamis mendatang. “Kami sangat berterima kasih atas partisipasi dari semua pihak selama ini,” pungkasnya.

Acara ini menandai komitmen YOJOIN untuk terus melangkah bersama masyarakat Teluk Bintuni, dengan harapan yang tinggi untuk masa depan yang lebih baik. (papuaku)

Pewarta : Bagus Wicaksono



Advertorial














Berita Untuk Anda

Rakornas Dukcapil di Lombok, dr. Ria M Come : Sukseskan Pilkada Serentak dan Transformasi Digital

MANOKWARI, papuaku.com – Ikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) II di Lombok Nusa Tenggara Barat pada 4-6 November 2024, Kepala Dinas Administrasi Kependudukan dan Pencatatan...

IDI Papua Barat Komitmen Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat

MANOKWARI, papuaku.com – Hari Kesehatan Nasional ke 60 tahun, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Papua Barat berkomitmen tingkatkan pelayanan kesehatan masyarakat. Baca Juga : Peringati Hari Pahlawan...
spot_img

BGP Papua Barat ikuti Rakor Pleno Kelulusan PGP Angkatan 10

BOGOR, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Papua Barat mengikuti rapat koordinasi pleno kelulusan Pendidikan Guru Penggerak (PGP) angkatan 10 di Bogor, Senin...

BGP Papua Barat Gelar Pengembangan Proyek Berbasis Literasi, Numerasi dan Sains

BINTUNI, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Papua Barat menggelar Pengembangan Proyek berbasis Literasi, Numerasi dan Sains di Bintuni, Senin (11/11/2024). Kasubag Balai Guru...

BGP Papua Barat Gelar Lokakarya Pendampingan Pengawas Sekolah Penggerak Angkatan 2 dan 3

RAJA AMPAT, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Papua Barat menggelar Lokakarya Pendampingan Pengawas Sekolah Penggerak Angkatan 2 dan 3 Provinsi Papua Barat Dan...

Peringati Hari Pahlawan dan Kesehatan Nasional, Fonataba : Semangat Membangun, Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat

MANOKWARI, papuaku.com – Memperingati Hari Pahlawan dan Hari Kesehatan Nasional ke 60 tahun, Pemerintah Provinsi Papua Barat melaksanakan upacara bendera di halaman Kantor Gubernur...

Survei TBRC: Willem Wandik-Aloysius Giyai Pemenang Pilkada Papua Tengah

NABIRE, papuaku.com - Timur Barat Research Center (TBRC) merilis hasil survei yang menunjukkan bahwa pasangan calon (paslon) nomor urut 04 Willem Wandik-Aloysius Giyai memiliki...