MANOKWARI, papuaku.com – Kantor Pewakilan Bank Indonesia Papua Barat memberikan edukasi kepada masyarakat tentang uang rupiah dengan menghadirkan Festival rupiah dan sistem pembayaran digital di Bumi Kasuari (First Kasuari), Kamis (1/8/2024).
Baca Juga : Jangan Kubur Mimpi Atlet Disabilitas, Pemerintah Daerah Diminta Beri Perhatian
First Kasuari diselenggarakan di salah satu mall di Manokwari selama 1-3 Agustus 2024 guna menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dan sebagai rangkaian dari Road to Festival Rupiah Berdaulat.
Deputi KPw Bank Indonesia Papua Barat, Sonaji mengatakan First Kasuari sebagai bentuk upaya agar seluruh khalayak untuk mencintai, bangga dan memahami Negara Kesatuan Republik Indonesia melalui apresiasi terhadap uang rupiah.
“Pengelolaan uang yang baik dapat meningkatkan kehidupan sosial masyarakat di wilayah Papua Barat,” ujarnya.
Ia menyebutkan ada beberapa cara dalam pengelolaan uang yang baik yakni dengan merawat fisik uang dengan baik, mengutamakan produk dalam negeri dan belanja sesuai dengan kebutuhan.
“Keuangan kita harus direncakan dengan baik dengan tidak melakukan aktivitas ke perjudian online, pinjaman online dan investasi illegal,” sebutnya.
Rangkaian Festival rupiah dan sistem pembayaran digital di Bumi Kasuari “Torang Sayang Uang untuk Masa Depan” menyajikan Training of Trainer (milenial dan influencer), pameran uang rupiah, permainan edukatif rupiah, lomba media sosial dan aneka lomba lainnya serta talkshow.
Tak hanya itu, Bank Indonesia Papua Barat dalam kesempatan ini juga memberikan edukasi mengenai sistem pembayaran digital serta edukasi dalam mendukung pengendalian inflasi di Papua Barat.
“Kita harus mulai peduli terhadap inflasi sejak dini, belanja dengan bijak, mendorong konsumsi pangan lokal, promosi produk unggulan UMKM,” pungkasnya. (papuaku)
Pewarta : Bagus Wicaksono