21.3 C
Jayapura
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BGP Papua Barat Kembali Adakan Program Guru Penggerak Angkatan 10 Daerah Khusus

Published:

TEMINABUAN, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Papua Barat kembali mengadakan program Guru penggerak. Kali ini sudah berada pada angkatan 10 daerah khusus.

Baca Juga : BGP Papua Barat Gelar Lokakarya Kepemimpinan Sekolah di Bintuni

Program Guru penggerak angkatan 10 di Kabupaten Sorong Selatan diikuti oleh 20 calon Guru penggerak, 20 Kepala Sekolah dan 8 pengawas sekolah, Senin (27/5/2024).

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula SMK Tapis Teminabuan. Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Bidang Pendidikan Dasar dan Menengah Dinas Pendidikan Kabupaten Sorong Selatan, Abdul Karim Kaliky, S.Ag.

Ia menyampaikan para peserta pada program Guru penggerak telah mengikuti seleksi yang berat. Oleh karena itu, perlu keseriusan dalam mengikuti kegiatan tersebut.

Baca Juga:  BGP Papua Barat Beri Pendampingan Pemanfaatan TIK di Wondama

“Untuk duduk mengikuti pertemuan seperti ini, bukan hal yang mudah,” ujarnya.

Dirinya memberikan apresiasi kepada Balai Guru Penggerak Provinsi Papua Barat yang telah memperhatikan tenaga kependidikan di Kabupaten Sorong Selatan.

“Ini bertujuan untuk mencetak pemimpin pembelajaran yang berpusat pada murid,” katanya.

Program Guru penggerak ini, berlangsung selama kurang lebih 6 bulan secara luring. Adapun terdapat empat fasilitator yang akan mendampingi baik melalui pertemuan tatap muka, individu maupun pembelajaran mandiri.

“Saya berharap semua peserta bisa mengikuti keseluruhan proses pembelajaran selama Pendidikan Guru penggerak berlangsung,” pungkasnya. (papuaku)

Pewarta : Bagus Wicaksono

Advertorial



Berita Untuk Anda

Manokwari United Masih Miliki Peluang ke 32 Besar

BANYUWANGI, papuaku.com - Tim Manokwari United besutan Coach Eduard Ivakdalam masih memiliki peluang untuk melaju ke babak 32 besar. Baca Juga : Manokwari United Akui Keunggulan...

Manokwari United Akui Keunggulan Tuan Rumah Persewangi Banyuwangi

BANYUWANGI, papuaku.com - Laga perdana Liga 4 Indonesia Putaran Nasional Grup N, Manokwari United mengakui keunggulan tuan rumah Persewangi Banyuwangi dengan skor 1-4. Baca Juga...
spot_img

Susunan Pemain Manokwari United vs Persewangi Banyuwangi Liga 4 Indonesia Putaran Nasional

BANYUWANGI, papuaku.com - Laga perdana Grup N Liga 4 Indonesia Putaran Nasional mempertemukan tim Manokwari United melawan tuan rumah Persewangi Banyuwangi di Stadion Diponegoro...

Manokwari United Siap Hadapi Tuan Rumah Persewangi Banyuwangi

BANYUWANGI, papuaku.com - Manokwari United telah siap menghadapi tuan rumah Persewangi Banyuwangi dalam laga perdana Liga 4 Indonesia putaran Nasional di Stadion Diponegoro Banyuwangi...

Manokwari United Latihan Perdana Jelang Lawan Persewangi Banyuwangi

BANYUWANGI, papuaku.com - Tim Manokwari United dalam menjalani laga Liga 4 Indonesia Putaran Nasional di Banyuwangi Jawa Timur, Minggu (20/4/2025) menjalani sesi latihan perdana...

Berlaga di Liga 4 Indonesia Putaran Nasional, Mugiyono : Bawa Manokwari United Masuk Liga 3 Indonesia

MANOKWARI, papuaku.com - Wakil Bupati Manokwari, Mugiyono melepas tim Manokwari United untuk mengikuti Liga 4 Indonesia putaran Nasional di Banyuwangi. Manokwari United pada Liga 4...

Tutup Posko Angkutan Laut Lebaran, Penumpang Naik dan Turun di Pelabuhan Manokwari Sebanyak 22.915 Orang

MANOKWARI, papuaku.com – Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan secara resmi telah menutup Posko Angkutan Laut Lebaran 1446 Hijriah/2025 yang berlangsung selama 22 hari...