MANOKWARI, papuaku.com – Ketua DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Papua Barat yang juga calon anggota DPR RI Dapil Papua Barat, H. Mugiyono, S.Hut melakukan konsolidasi dan pelatihan Saksi di Kabupaten Fakfak, Rabu (31/1/2024).
Dalam kunjungannya di Kabupaten Fakfak, Mugiyono bertemu secara tatap muka bersama sejumlah Paguyuban di Fakfak yakni KKSS, Ikaswara, Lamongan, Klaten, Banyuwangi, Jogjakarta, dan Sragen.
Ia mengatakan konsolidasi di Kabupaten Fakfak guna mensolidkan barisan, dan penyampaian perkembangan terkini yang sangat membaik di Kabupaten Fakfak oleh sekretaris DPD PKS Fakfak.
“Saya merasakan semangat, DPD PKS Fakfak menargetkan 4 kursi dari 3 Dapil. Pemilu sebelumnya hanya mendapat 2 kursi,” ujarnya.
Ia memberikan arahan kepada DPD PKS Fakfak agar menjaga kesolidan semangat hari ini hingga 14 Februari 2024.
“Jangan sampai terlena dan lengah dengan kompetitor lainnya sehingga terus mengawal dan menjaga basis di dapilnya masing-masing,” ucapnya.
“Dengan demikian, kemenangan bisa di raih karena target kita adalah pimpinan DPRD Fakfak dan menargetkan 4 kursi. Fakfak juga menargetkan 1 kursi DPR Papua Barat serta mendukung perolehan DPR RI,” imbuhnya.
Ia menyebutkan bahwa Kabupaten Fakfak merupakan DPT terbesar ke dua setelah Manokwari. Sehingga perlu kerja keras dan fokus guna mengingatkan kepada kader dan caleg untuk bersinergi perolehan suara di kabupaten, provinsi dan pusat.
“Kurang lebih sebanyak 300 TPS di Kabupaten Fakfak. Setiap koordinator Saksi nanti memberikan pelatihan kepada saksi-saksi lain,” katanya.
Dirinya juga di Kabupaten Fakfak bertemu dengan sejumlah Paguyuban dan mendapat dukungan untuk maju di DPR RI Dapil Papua Barat.
“Paguyuban, komunitas warga sudah siap membantu pemenangan perolehan suara untuk DPR RI,” terangnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut yakni, sekretaris DPW PKS Papua Barat, Sumariyan, S.Pd. I serta kader-kader PKS Kabupaten Fakfak. (papuaku)
Pewarta : Bagus Wicaksono