26.7 C
Jayapura

Tutup Tahun 2023, Cakupan Perekaman KTP Elektronik di Papua Barat Capai 83,62 Persen

Published:

MANOKWARI, papuaku.com – Kepala Dinas Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Papua Barat, dr. Ria Maria Come, M.Ling menyebutkan hingga akhir tahun 2023, cakupan perekaman KTP elektronik di Papua Barat mencapai 83,62 persen.

“Terjadi peningkatan 2 persen dari sebelumnya sekitar 81 persen menjadi 83,62 persen. Secara nasional target perekaman KTP elektronik sebesar 99,4 persen,” ujarnya, Senin (8/1/2024).

Ia menyebutkan masyarakat Papua Barat yang wajib memiliki KTP sebanyak 386.381 jiwa.

“Kami sudah melakukan perekaman sebanyak 318.569 jiwa,” sebutnya.

Ia berharap di awal tahun 2024, seluruh kabupaten di Papua Barat terus meningkatkan perekaman KTP elektronik guna persiapan Pemilu 2024.

“Sasaran prioritas kami yakni sekolah-sekolah untuk pemilih pemula. Dukcapil di setiap kabupaten menyasar kembali ke sekolah-sekolah untuk meningkatkan cakupan perekaman KTP elektronik,” katanya.

Baca Juga:  Upaya Jemput Bola Dinas Admindukcapil Papua Barat Berhasil Rekam KTP Elektronik 389 Penduduk Pegaf

“Kita sudah bisa merekam KTP untuk anak usia 16 dan 17 tahun, tetapi bagi usia yang masih 16 tahun, nanti KTP nya bisa diambil pada saat berusia 17 tahun,” sambungnya. (papuaku)

Pewarta : Bagus Wicaksono



Advertorial














Berita Untuk Anda

Rakornas Dukcapil di Lombok, dr. Ria M Come : Sukseskan Pilkada Serentak dan Transformasi Digital

MANOKWARI, papuaku.com – Ikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) II di Lombok Nusa Tenggara Barat pada 4-6 November 2024, Kepala Dinas Administrasi Kependudukan dan Pencatatan...

IDI Papua Barat Komitmen Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat

MANOKWARI, papuaku.com – Hari Kesehatan Nasional ke 60 tahun, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Papua Barat berkomitmen tingkatkan pelayanan kesehatan masyarakat. Baca Juga : Peringati Hari Pahlawan...
spot_img

BGP Papua Barat ikuti Rakor Pleno Kelulusan PGP Angkatan 10

BOGOR, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Papua Barat mengikuti rapat koordinasi pleno kelulusan Pendidikan Guru Penggerak (PGP) angkatan 10 di Bogor, Senin...

BGP Papua Barat Gelar Pengembangan Proyek Berbasis Literasi, Numerasi dan Sains

BINTUNI, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Papua Barat menggelar Pengembangan Proyek berbasis Literasi, Numerasi dan Sains di Bintuni, Senin (11/11/2024). Kasubag Balai Guru...

BGP Papua Barat Gelar Lokakarya Pendampingan Pengawas Sekolah Penggerak Angkatan 2 dan 3

RAJA AMPAT, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Papua Barat menggelar Lokakarya Pendampingan Pengawas Sekolah Penggerak Angkatan 2 dan 3 Provinsi Papua Barat Dan...

Peringati Hari Pahlawan dan Kesehatan Nasional, Fonataba : Semangat Membangun, Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat

MANOKWARI, papuaku.com – Memperingati Hari Pahlawan dan Hari Kesehatan Nasional ke 60 tahun, Pemerintah Provinsi Papua Barat melaksanakan upacara bendera di halaman Kantor Gubernur...

Survei TBRC: Willem Wandik-Aloysius Giyai Pemenang Pilkada Papua Tengah

NABIRE, papuaku.com - Timur Barat Research Center (TBRC) merilis hasil survei yang menunjukkan bahwa pasangan calon (paslon) nomor urut 04 Willem Wandik-Aloysius Giyai memiliki...