26.7 C
Jayapura

BGP Papua Barat Laksanakan Lokakarya 3 di Kabupaten Sorong

Published:

SORONG, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Papua Barat melaksanakan lokakarya 3 program guru penggerak Angkatan 9 di Kabupaten Sorong, Sabtu (18/11/2023).

Lokakarya 3 tersebut bertemakan ‘Peran Pemimpin dalam Pembelajaran’.

Ketua panitia, Noer Fitriyanti, SS mengatakan lokakarya 3 tersebut diharapkan mampu menghasilkan refelsi dari simulasi dan penerapan pembelajaran berdiferensiasi, refleksi dari Praktik mindfulness dan integrasi 5 kompetensi sosial emosional dalam praktik mengajar.

“Strategi berbagi pengalaman belajar juga ditekankan dalam lokakarya 3 bersama rekan guru lainnya mengenai pembelajaran berdiferensiasi dan kompetensi sosial emosional,” ujarnya.

Ia menyebutkan lokakarya 3 tersebut diikuti sebanyak 29 peserta calin guru penggerak dan didampingi oleh 4 orang pengajar praktik.
“Saya ucapkan terima kasih kepada pihak sekolah yang telah menyediakan tempat dan fasilitas guna terlaksananya kegiatan,” ucapnya.

Kepala BGP Papua Barat, Tuning Supriyadi, MPd mengatakan pihaknya memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan lokakarya program guru penggerak.

Baca Juga:  BGP Papua Barat Ikuti Rakor Pemenuhan Formasi Guru ASN PPPK

“Lokakarya berikutnya calon guru penggerak mengerahkan anak didiknya untuk menampilkan karya seni dan BGP siap memberikan sertifikat apresiasi untuk anak didik yang tampil,” ujarnya.

Kegiatan tersebut dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sorong, Reinhard Simamora, S.Pd., MM. (gos/red)



Advertorial














Berita Untuk Anda

Rakornas Dukcapil di Lombok, dr. Ria M Come : Sukseskan Pilkada Serentak dan Transformasi Digital

MANOKWARI, papuaku.com – Ikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) II di Lombok Nusa Tenggara Barat pada 4-6 November 2024, Kepala Dinas Administrasi Kependudukan dan Pencatatan...

IDI Papua Barat Komitmen Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat

MANOKWARI, papuaku.com – Hari Kesehatan Nasional ke 60 tahun, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Papua Barat berkomitmen tingkatkan pelayanan kesehatan masyarakat. Baca Juga : Peringati Hari Pahlawan...
spot_img

BGP Papua Barat ikuti Rakor Pleno Kelulusan PGP Angkatan 10

BOGOR, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Papua Barat mengikuti rapat koordinasi pleno kelulusan Pendidikan Guru Penggerak (PGP) angkatan 10 di Bogor, Senin...

BGP Papua Barat Gelar Pengembangan Proyek Berbasis Literasi, Numerasi dan Sains

BINTUNI, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Papua Barat menggelar Pengembangan Proyek berbasis Literasi, Numerasi dan Sains di Bintuni, Senin (11/11/2024). Kasubag Balai Guru...

BGP Papua Barat Gelar Lokakarya Pendampingan Pengawas Sekolah Penggerak Angkatan 2 dan 3

RAJA AMPAT, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Papua Barat menggelar Lokakarya Pendampingan Pengawas Sekolah Penggerak Angkatan 2 dan 3 Provinsi Papua Barat Dan...

Peringati Hari Pahlawan dan Kesehatan Nasional, Fonataba : Semangat Membangun, Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat

MANOKWARI, papuaku.com – Memperingati Hari Pahlawan dan Hari Kesehatan Nasional ke 60 tahun, Pemerintah Provinsi Papua Barat melaksanakan upacara bendera di halaman Kantor Gubernur...

Survei TBRC: Willem Wandik-Aloysius Giyai Pemenang Pilkada Papua Tengah

NABIRE, papuaku.com - Timur Barat Research Center (TBRC) merilis hasil survei yang menunjukkan bahwa pasangan calon (paslon) nomor urut 04 Willem Wandik-Aloysius Giyai memiliki...