26.7 C
Jayapura

BGP Papua Barat Pantau Langsung Implementasi Awan Penggerak

Published:

SORONG, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Papua Barat turun langsung ke sekolah-sekolah guna memantau implementasi awan penggerak.

Kepala BGP Papua Barat, Tuning Supriyadi, MPd yang pimpin langsung peninjauan bersama dengan perwakilan Direktorat Dikmensus, Kapokja kemitraan di Direktorat guru Dikmensus, PTP Dikmensus, sub koordinator kemitraan direktorat guru paud dan tim PMN pengembang platform merdeka belajar. Jumat (1/9/2023).

Ia mengatakan beberapa sekolah yang mendapat kunjungan yakni SMPN 14 Kabupaten Sorong, SD INPRES 42 Kabupaten Sorong, SD inpres 50 Kabupaten Sorong.

Kemudian, SMPN SATAP NINJEMUR, SDN 138 WARDIK, dan beberapa sekolah lainnya terbagi dalam 3 daerah besar yaitu daerah Kabupaten Sorong, Sorong Selatan dan Tambrauw.

Baca Juga:  BGP Papua Barat Ikuti Bimtek Pengelolaan Pengembangan Kompetensi Berkelanjutan

“Tujuan dari kunjungan ini untuk melihat pasca pelatihan implementasi awan penggerak dan sejauh mana rencana tindak lanjut yang telah tersusun,” ujarnya.

Tuning menyebutkan seorang guru wajib untuk meningkatkan kompetensi meskipun anggaran dari BGP Papua Barat dan Dinas Pendidikan terbatas.

“Terkait kebijakan implementasi kurikulum merdeka, bapak ibu guru harus belajar secara mandiri,” sebutnya.

Menurutnya, kebijakan Kurikulum Merdeka yg baru ini yang mana ada pelatihan level nasional, narasumber level nasional, kemudian turun menjadi instruktur tingkat provinsi, turun lagi ke tingkat kabupaten dan turun lagi ke level paling bawah yaitu guru sasaran.

Kendati demikian, yang menjadi persoalan pada kurikulum merdeka dengan pembelajaran secara mendiri memanfaatkan platform Merdeka Belajar di tanah Papua, sebagian besar guru tidak bisa menikmati.

Baca Juga:  BGP Papua Barat Ikuti Penyusunan IoP dan Proses Bisnis Pengembangan Kompetensi Berkelanjutan

“Berdasarkan data 80 persen yang posisi sekolah tidak ada jaringan,” katanya.

Ia mengungkapkan berdasarkan permasalahan tersebut, Tim 5 mencoba mencari sebuah solusi dengan pelatihan tatap muka strategi implementaasi kurikulum merdeka.

“Konsepnya mandiri. Sehingga dikembangkan awan penggerak yang bisa digunakan tanpa menggunakan jaringan atau mode offline,” ungkapnya.

Ia berharap dari pengembangan awan penggerak untuk menjawab kesulitan implementasi kurikulum merdeka di sekolah daerah terpencil dan akses jaringan internet yang kurang. (gos/red)



Advertorial














Berita Untuk Anda

Rakornas Dukcapil di Lombok, dr. Ria M Come : Sukseskan Pilkada Serentak dan Transformasi Digital

MANOKWARI, papuaku.com – Ikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) II di Lombok Nusa Tenggara Barat pada 4-6 November 2024, Kepala Dinas Administrasi Kependudukan dan Pencatatan...

IDI Papua Barat Komitmen Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat

MANOKWARI, papuaku.com – Hari Kesehatan Nasional ke 60 tahun, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Papua Barat berkomitmen tingkatkan pelayanan kesehatan masyarakat. Baca Juga : Peringati Hari Pahlawan...
spot_img

BGP Papua Barat ikuti Rakor Pleno Kelulusan PGP Angkatan 10

BOGOR, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Papua Barat mengikuti rapat koordinasi pleno kelulusan Pendidikan Guru Penggerak (PGP) angkatan 10 di Bogor, Senin...

BGP Papua Barat Gelar Pengembangan Proyek Berbasis Literasi, Numerasi dan Sains

BINTUNI, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Papua Barat menggelar Pengembangan Proyek berbasis Literasi, Numerasi dan Sains di Bintuni, Senin (11/11/2024). Kasubag Balai Guru...

BGP Papua Barat Gelar Lokakarya Pendampingan Pengawas Sekolah Penggerak Angkatan 2 dan 3

RAJA AMPAT, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Papua Barat menggelar Lokakarya Pendampingan Pengawas Sekolah Penggerak Angkatan 2 dan 3 Provinsi Papua Barat Dan...

Peringati Hari Pahlawan dan Kesehatan Nasional, Fonataba : Semangat Membangun, Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat

MANOKWARI, papuaku.com – Memperingati Hari Pahlawan dan Hari Kesehatan Nasional ke 60 tahun, Pemerintah Provinsi Papua Barat melaksanakan upacara bendera di halaman Kantor Gubernur...

Survei TBRC: Willem Wandik-Aloysius Giyai Pemenang Pilkada Papua Tengah

NABIRE, papuaku.com - Timur Barat Research Center (TBRC) merilis hasil survei yang menunjukkan bahwa pasangan calon (paslon) nomor urut 04 Willem Wandik-Aloysius Giyai memiliki...