MANOKWARI, papuaku.com – Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) melaksanakan kenali dan peduli lingkungan sendiri (Kenduri) desa damai dalam mencegah pemahaman Radikal dan terorisme di lingkungan masyarakat.
Kepala Kesbangpol Papua Barat, Thamrin Payapo mengatakan Kenduri desa damai memberikan pencerahan bagi warga masyarakat kami dalam rangka membentengi diri sedini mungkin dari penyebaran paham intoleransi, radikalisme dan terorisme.
“Kita memberikan pemahaman ke masyarakat pada tingkat desa dan terbawahnya untuk mengenali dan peduli pada lingkungan tempat tinggalnya,” ujarnya, Rabu (30/8/2023).
Ia menyebutkan semakin meningkatnya kemajuan teknologi informasi, memberikan ruang bagi oknum-oknum tidak bertanggung jawab yang berupaya memprovokasi.
“Provokasi-provokasi yang terjadi saat ini melalui media sosial maupun aktivitas langsung yang mempengaruhi perilaku masyarakat,” sebutnya.
Menurutnya, masyarakat harus mampu mengenali dan peduli lingkungan sendiri. Masyarakat harus mampu menemukan dan memetakan permasalahan sosial yang terjadi di lingkungannya khususnya terkait intoleransi, radikalisme dan terorisme.
“Kita jangan mudah diprovokasi untuk melakukan aktifitas intoleransi, radikalisme dan terorisme,” pesannya.
“Kita percaya BNPT pusat terus berupaya menyusun program kerja nyata untuk melakukan upaya pencegahan,” sambungnya. (gos/red)