26.7 C
Jayapura

PUPR Papua Barat Lanjutkan Pembangunan Jalan Bintuni-Maybrat

Published:

MANOKWARI, papuaku.com – Dinas pekerjaan umum dan perumahan rakyat (PUPR) Papua Barat tahun 2023 melanjutkan pengerjaan jalan Bintuni-Maybrat yang sempat terhambat.

“Tahun ini, kita lanjutkan pekerjaan jalan tersebut,” ujar Plt. Kepala Dinas PUPR Papua Barat, Yohanis Momot, Rabu (8/3/2023).

Ia mengungkapkan pekerjaan jalan di Moskona sempat terhambat beberapa waktu lalu akibat ulah dari kelompok kriminal bersenjata (KKB).

“Kita sudah lakukan komunikasi dengan pihak keamanan yakni TNI dan Polri terkait pekerjaan jalan tersebut,” ungkapnya.

Momot menuturkan Kapolda Papua Barat dan Pangdam XVIII/Kasuari mendukung untuk kelanjutan pengerjaan jalan tersebut yang menghubungkan dua kabupaten yakni Bintuni dan Maybrat.

“Kita tidak boleh berhenti karena gangguan keamanan,” tuturnya.

Selain itu, PUPR Papua Barat juga membangun komunikasi dengan masyarakat dan tokoh ada di Moskona agar pengerjaan jalan tersebut nantinya bisa berjalan dengan baik.

Baca Juga:  Bak 'Shin Tae-Yong' Kaka Besar Sang Komjen Rombak Susunan OPD Papua Barat

Momot mengungkapkan pengerjaan ruas jalan Bintuni-Maybrat masih menunggu Pj Gubernur Papua Barat menyerahkan dokumen penggunaan anggaran (DPA).

“Setelah penyerahan DPA, kita lakukan pertemuan lagi bersama Kapolda Papua Barat dan Pangdam XVIII/Kasuari untuk teknis di lapangan,” ungkapnya. (GOS/RED)



Advertorial














Berita Untuk Anda

Rakornas Dukcapil di Lombok, dr. Ria M Come : Sukseskan Pilkada Serentak dan Transformasi Digital

MANOKWARI, papuaku.com – Ikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) II di Lombok Nusa Tenggara Barat pada 4-6 November 2024, Kepala Dinas Administrasi Kependudukan dan Pencatatan...

IDI Papua Barat Komitmen Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat

MANOKWARI, papuaku.com – Hari Kesehatan Nasional ke 60 tahun, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Papua Barat berkomitmen tingkatkan pelayanan kesehatan masyarakat. Baca Juga : Peringati Hari Pahlawan...
spot_img

BGP Papua Barat ikuti Rakor Pleno Kelulusan PGP Angkatan 10

BOGOR, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Papua Barat mengikuti rapat koordinasi pleno kelulusan Pendidikan Guru Penggerak (PGP) angkatan 10 di Bogor, Senin...

BGP Papua Barat Gelar Pengembangan Proyek Berbasis Literasi, Numerasi dan Sains

BINTUNI, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Papua Barat menggelar Pengembangan Proyek berbasis Literasi, Numerasi dan Sains di Bintuni, Senin (11/11/2024). Kasubag Balai Guru...

BGP Papua Barat Gelar Lokakarya Pendampingan Pengawas Sekolah Penggerak Angkatan 2 dan 3

RAJA AMPAT, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Papua Barat menggelar Lokakarya Pendampingan Pengawas Sekolah Penggerak Angkatan 2 dan 3 Provinsi Papua Barat Dan...

Peringati Hari Pahlawan dan Kesehatan Nasional, Fonataba : Semangat Membangun, Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat

MANOKWARI, papuaku.com – Memperingati Hari Pahlawan dan Hari Kesehatan Nasional ke 60 tahun, Pemerintah Provinsi Papua Barat melaksanakan upacara bendera di halaman Kantor Gubernur...

Survei TBRC: Willem Wandik-Aloysius Giyai Pemenang Pilkada Papua Tengah

NABIRE, papuaku.com - Timur Barat Research Center (TBRC) merilis hasil survei yang menunjukkan bahwa pasangan calon (paslon) nomor urut 04 Willem Wandik-Aloysius Giyai memiliki...