26.7 C
Jayapura

Bupati Hermus Resmikan Perpustakaan di Kampung Warmare

Published:

MANOKWARI, papuaku.com – Bupati Manokwari, Hermus Indou, Jumat (20/1/2023) telah meresmikan perpustakaan yang ada di Kampung Warmare Diatrik Warmare. Pada peresmian tersebut, Bupati juga menyerahkan bantuan rak buku dan 200 eksemplar buku dari bunda literasi.

Bupati Manokwari mengatakan literasi yakni berbicara tentang kemampuan seseorang agar bisa membaca dengan baik sehingga dapat menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi.

“Literasi untuk kesejahteraan. Orang sejahtera harus memiliki pengetahuan yang baik, dengan begitu seseorang akan bisa bekerja dan mendapatkan penghasilan,” ujarnya.

Ia berharap dengan adanya perpustakaan tersebut, anak-anak di Kampung Warmare banyak yang bisa menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi.

“Kita berharap semua anak di Manokwari bisa menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi,” harapnya.

Baca Juga:  Teriakan 2 Periode untuk Hermus Indou Terdengar di Pelantikan DPTW dan DPW PKS

Oleh karena itu, sarana-sarana seperti buku dan lainnya harus terlengkapi pada perpustakaan yang ada di Kampung Warmare sehingga bisa memperkaya referensi.

“Kalau ada inovasi yang lain untuk kemajuan perpustakaan pun boleh sehingga anak-anak sekitar sini mau belajar di perpustakaan,” kata Hermus.

Ia menginginkan kualitas sumber daya manusia bisa memiliki daya saing dengan wilayah lain.

Sementara itu, Bunda Literasi Manokwari, Febelina Indou mengatakan perpustakaan di Kampung Warmare menjadikan langkah awal untuk mencerdaskan anak bangsa.

Ia menyebut dengan teknologi yang ada saat ini, kebanyakan anak-anak sudah tidak lagi pegang buku melainkan pegang telepon genggam.

“Pengetahuan itu, akan dimiliki dengan cara membaca. Mari para orang tua, kita kembalikan apa yang telah hilang karena teknologi. Teknologi itu baik, tetapi tidak menghilangkan yang terbaik bagi kita,” sebutnya.

Baca Juga:  BGP Papua Barat Lakukan Diskusi Terpumpun Bersama Dinas Pendidikan Kabupaten Sorong

Ia mengungkapkan dengan adanya literasi bisa menyiapkan generasi 10 hingga 30 tahun ke depan. Kita akan melatih generasi kita dalam berbahasa Inggris dan juga komputer.

“Pelatihan itu, kami buat bukan hanya di perpustakaan daerah melainkan hingga ke perpustakaan yang ada di kampung,” ungkapnya.

“Sudah ada 7 perpustakaan di kampung-kampung yang siap untuk digunakan,” imbuhnya. (RED)



Advertorial














Berita Untuk Anda

Rakornas Dukcapil di Lombok, dr. Ria M Come : Sukseskan Pilkada Serentak dan Transformasi Digital

MANOKWARI, papuaku.com – Ikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) II di Lombok Nusa Tenggara Barat pada 4-6 November 2024, Kepala Dinas Administrasi Kependudukan dan Pencatatan...

IDI Papua Barat Komitmen Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat

MANOKWARI, papuaku.com – Hari Kesehatan Nasional ke 60 tahun, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Papua Barat berkomitmen tingkatkan pelayanan kesehatan masyarakat. Baca Juga : Peringati Hari Pahlawan...
spot_img

BGP Papua Barat ikuti Rakor Pleno Kelulusan PGP Angkatan 10

BOGOR, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Papua Barat mengikuti rapat koordinasi pleno kelulusan Pendidikan Guru Penggerak (PGP) angkatan 10 di Bogor, Senin...

BGP Papua Barat Gelar Pengembangan Proyek Berbasis Literasi, Numerasi dan Sains

BINTUNI, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Papua Barat menggelar Pengembangan Proyek berbasis Literasi, Numerasi dan Sains di Bintuni, Senin (11/11/2024). Kasubag Balai Guru...

BGP Papua Barat Gelar Lokakarya Pendampingan Pengawas Sekolah Penggerak Angkatan 2 dan 3

RAJA AMPAT, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Papua Barat menggelar Lokakarya Pendampingan Pengawas Sekolah Penggerak Angkatan 2 dan 3 Provinsi Papua Barat Dan...

Peringati Hari Pahlawan dan Kesehatan Nasional, Fonataba : Semangat Membangun, Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat

MANOKWARI, papuaku.com – Memperingati Hari Pahlawan dan Hari Kesehatan Nasional ke 60 tahun, Pemerintah Provinsi Papua Barat melaksanakan upacara bendera di halaman Kantor Gubernur...

Survei TBRC: Willem Wandik-Aloysius Giyai Pemenang Pilkada Papua Tengah

NABIRE, papuaku.com - Timur Barat Research Center (TBRC) merilis hasil survei yang menunjukkan bahwa pasangan calon (paslon) nomor urut 04 Willem Wandik-Aloysius Giyai memiliki...