MANOKWARI, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Papua Barat menggelar peningkatan kompetensi kepala sekolah berbasis Learning Management System (LMS) melalui daring, Kamis (31/8/2023).
Kepala BGP Papua Barat, Tuning Supriyadi, M.Pd mengatakan learning management system merupakan jenis manajemen konten online atau platform pengiriman konten online.
Hal ini untuk menyampaikan materi pelatihan dan pendidikan melalui internet.
“Saat ini sudah memasuki era teknologi, sehingga kita dituntut bisa mengikuti perkembangan zaman,” ujarnya.
Ia mengimbau kepada calon peserta maupun calon fasilitator yang berasal dari unsur kepala sekolah yang memenuhi kriteria agar segera mendaftarkan diri.
“pengembangan kompetensi itu diperlukan dan berkelanjutan seperti yang tertuang dalam Peraturan GTK No 4141/B/HK.06/2023 dan No 6565/ B/ GT/2020,” ucapnya.
Ia menyebutkan sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan informasi program terbaru Direktorat KSPSTK, program peningkatan kompetensi Kepala Sekolah berbasis LMS pada topik Supervisi akademik berbasis coaching.
Program ini diperuntukkan kepada Dinas Pendidikan Provinsi Papua Barat dan Provinsi Papua Barat Daya, 13 Kepala Dinas Kabupaten Kota dan Kepala Sekolah jenjang TK SD SMP SMA SMK SLB se-Papua Barat.
Dirinya melihat antusiasme Kepala Sekolah sangat luar biasa menyambut program ini, terlihat saat sesi diskusi berlangsung.
“Semoga apa yang menjadi hambatan terkait persyaratan atau kriteria bagi calon peserta dan fasilitator ada solusinya, sehingga prototyping ini berjalan baik dan segala permasalahan, temuan, saran dan masukan menjadi bahan evaluasi dan perbaikan ke depan mengembangkan program ini,” tutupnya. (gos/red)