SORONG, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Papua Barat mengadakan bimbingan teknis (Bimtek) bagi guru-guru sekolah luar biasa (SLB) tentang pembelajaran berdiferensiasi pada 19-21 Juni 2023 di Sorong.
Kepala BGP Papua Barat, Tuning Supriyadi, M.Pd mengatakan kegiatan yang berlangsung selama 3 hari tersebut guna memberikan penguatan dan peningkatan kompetensi guru-guru SLB.
“Hal ini untuk pelayanan bagi peserta didik yang memiliki kebutuhan khusus guna mendapatkan pendidikan yang sesuai dengan kekhususannya,” ujarnya.
Ia mengatakan bahwa sekolah-sekolah luar biasa di Provinsi Papua Barat dan Papua Barat Daya dapat mengikuti program prioritas Kemendikbudristek, seperti sekolah penggerak, guru penggerak dan pelaksanaan kurikukum merdeka.
“Hal ini agar sekolah luar biasa mendapat pendampingan dan penguatan,” katanya.
Kepala Dinas Pendidikan Papua Barat Daya membuka kegiatan tersebut dan berharap Papua Barat dan Papua Barat Daya bisa bersinergi dalam memajukan pendidikan di tanah Papua. Tak hanya itu, mengucapkan terima kasih kepada BGP Papua Barat selaku UPT Kemendikbudristek yang tetap menjalin kerjasama dengan pemerintah daerah, dan memberikan pelayanan bagi Guru-guru di Provinsi Papua Barat Daya. (gos/red)