MANOKWARI, papuaku.com – Pj Gubernur Papua Barat, Drs. Ali Baham Temongmere, MTP mencanangkan pelatihan daerah (Pelatda) KONI Papua Barat dalam PON XXI Aceh-Sumut di Lapangan Kodim 1801 Manokwari, Jumat (23/2/2024).
Pj Gubernur Ali Baham dalam sambutannya mengatakan pencanangan Pelatda merupakan agenda penting dan utama dalam menuju ajang prestasi olahraga pada pekan olahraga nasional.
“Even olahraga empat tahunan ini harus kita dukung, sebab visi misi berkelanjutan di Papua Barat melalui dunia olahraga,” ujarnya.
Ia menyebutkan bahwa pada PON XXI Aceh-Sumut, mempertandingkan 67 cabang olahraga yang pelaksanaannya terbagi dalam dua provinsi yakni Aceh dan Sumatera Utara.
“Papua Barat mengikuti 24 cabor dari 67 cabor. Ini menjadi tantangan kita yang ada wilayah timur Indonesia untuk hadir berpartisipasi dan bersaing secara fair,” sebutnya.
Pemerintah Provinsi Papua Barat, kata Ali Baham. Terus berupaya mendukung pembinaan olahraga di bawah naungan KONI Papua Barat.
“Pada even ini, Pemprov Papua Barat telah menggelontorkan Rp50 miliar kepada KONI Papua Barat dalam berlaga di PON XXI Aceh-Sumut,” katanya.
Ia mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung kontingen Papua Barat dalam laga PON XXI Aceh-Sumut agar memberikan hasil yang baik.
“Kita harus mendukung mulai dari Pelatda hingga PON nanti,” ajaknya.
Ketua Umum KONI Papua Barat, Dominggus Mandacan mengatakan penacanangan ini akan menandai seluruh rangkaian kegiatan KONI Papua Barat dalam menuju pon XXI Aceh-Sumut.
“Dalam PON XXI Aceh-Sumut, KONI Papua Barat berhasil meloloskan 25 cabang olahraga dengan atlet 163 orang yang berlaga di 43 nomor pertandingan,” ujarnya.
Ia menyebutkan bahwa kontingen Papua Barat akan terbagi dalam dua sub kontingen yakni kontingen Aceh 14 cabor, dan kontingen Sumut 11 cabor.
“Kami memohon Pj Gubernur Papua Barat bersedia menjadi ketua kontingen PON XXI Aceh-Sumut,” pintanya.
Dominggus mengakui bahwa persiapan Pelatda PON XXI Aceh-Sumut tergolong sangat singkat. Meski demikian, KONI Papua Barat siap dalam berkompetisi dalam PON Aceh Sumut.
“Kita tidak boleh menyerah, dan tunjukkan yang terbaik,” katanya.
Sementara itu, Ketua Satgas Pelatda KONI Papua Barat, Adolfina Oray mengatakan lokasi Puslatda terbagi dalam dua tempat yakni Manokwari dan luar Manokwari.
“Untuk Puslatda di Manokwari sebanyak 14 cabor dan luar Manokwari sebanyak 11 cabor,” ujarnya.
Ia menjelaskan Puslatda dimulai pada 19-20 Februari untuk pemanggilan atlet. 23 Februari Pencanangan dan 26 Februari mulai pembinaan atlet.
“Semua telah terjadwal hingga laga PON Aceh-Sumut pada September 2024 mendatang,” jelasnya. (papuaku)
Pewarta : Bagus Wicaksono