23.8 C
Jayapura

Peringati Hari Jadi ke 125 Tahun, Ali Baham : Manokwari Miliki Potensi Sumber Daya Alam hingga Bahasa yang Kaya

Published:

MANOKWARI, papuaku.com – Pemerintah Kabupaten Manokwari melaksanakan upacara bendera untuk memperingati hari jadi Kota Manokwari ke 125 tahun, Rabu (8/11/2023).

Pj Gubernur Papua Barat, Drs. Ali Baham Temongmere MTP sebagai pembina upacara mengatakan usia 125 tahun merupakan warisan dari para pemimpin pendahulu yang telah berjuang dalam membangun di masa lalu.

“Landasan atau pondasi pembangunan yang kokoh dan kuat sebagai pijakan untuk kita para pemimpin dan generasi saat ini untuk melanjutkan tongkat estafet,” ujarnya.

Ia menyebutkan Manokwari memiliki potensi sumber daya alam, keanekaragaman budaya suku bangsa hingga bahasa yang kaya.

Untuk itu, Ia mengajak untuk bersama-sama melestarikan identitas sebagai kekayaan bangsa.

Baca Juga:  Lelang Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama, Melkias Werinussa : Waktunya Regenerasi dan Eselon III Bersaing

“Mari bersama-sama memaknai peringatan hari jadi Kota Manokwari ke 125 tahun,” ajaknya.

Menurutnya, hari jadi Kota Manokwari ke 125 tahun merupakan momentum yang bernilai strategis untuk membangun tali silaturahmi dan meningkatkan persatuan dan kesatuan serta partisipasi aktif dalam pembangunan di Kabupaten Manokwari.

“Kita bisa mengukur sejauh mana capaian dari semua aspek pembangunan dalam pelaksanaan program pembangunan selama ini,” katanya.

Ia menuturkan pembangunan Kabupaten Manokwari sebagai pusat peradaban di Tanah Papua berdasarkan RPJMD Kabupaten Manokwari tahun 2021-2026.

“Saya memberikan apresiasi kepada Bupati Manokwari karena telah mendorong percepatan pembangunan strategis nasional di Ibukota Papua Barat,” tuturnya.

Pembangunan strategis nasional, kata Ali Baham merupakan terobosan pembangunan infrastruktur untuk kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga:  Teriakan 2 Periode untuk Hermus Indou Terdengar di Pelantikan DPTW dan DPW PKS

Turut hadir dalam upacara tersebut yakni Forkopimda Papua Barat, DPR Papua Batat, Forkopimda Kabupaten Manokwari, DPRD Manokwari, Pimpinan OPD Lingkup Manokwari. (gos/red)

Advertorial

spot_img

Berita Untuk Anda

Menansen Werimon Juarai Ludo King Piala Pace Kumis Season 2

MANOKWARI, papuaku.com - Menansen Werimon keluar sebagai juara pertama di event Ludo King Piala Pace Kumis Season 2 yang diselenggerakan Indonesian Esport Association (IESPA)...

235 Peserta Ikuti Turnamen Ludo King Piala Pace Kumis Season 2

MANOKWARI, papuaku.com - 235 peserta ikuti Turnamen Ludo King Piala Pace Kumis Season 2 tahun 2024 yang diselenggarakan Indonesian Esport Assosiation (IESPA) Provinsi Papua...
spot_img

Viral Mendagri Soal Honorer Papua Barat, Pemprov Papua Barat Tidak Diam

MANOKWARI, papuaku.com - Viral pernyataan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian yang beredar di media sosial menjadi sorotan Honorer Papua Barat. Baca Juga : Sah! Awal...

Sah! Awal Masuk Islam di Tanah Papua Ditetapkan 8 Agustus 1360

FAKFAK, papuaku.com - Awal masuknya Islam di Tanah Papua Ditetapkan pada 8 Agustus 1360. Hal ini ditandai dengan penandatanganan berita acara Tim perumus seminar...

2 Pj Gubernur Buka Seminar Nasional Sejarah Masuknya Agama Islam di Tanah Papua

FAKFAK, papuaku.com - Pj Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere dan Pj Gubernur Papua Barat Daya, Muhammad Musaad membuka Seminar Nasional Sejarah Masuknya Agama...

NASA Ungkap Tanda Kiamat Bumi

PAPUAKU, - Hingga kini tidak sedikit pihak yang mengklaim telah meramalkan datangnya kiamat. Mulai dari kalender suku Maya yang berhenti pada 21 Desember 2012,...

Meski Kepala Telah Putus, Tiga Orang Terpidana Mati Ini Masih Tetap Hidup

PAPUAKU, - Banyak hal mustahil sekaligus tak masuk akal yang terjadi di dunia ini. Sesuatu yang tidak bisa dinalar dengan pemikiran normal kerap dialami...