MANOKWARI, papuaku.com – Polresta Manokwari melakukan penanaman 200 bibit pohon di Kampung Asai Distrik Manokwari Utara, Selasa (29/8/2023).
Kapolresta Manokwari, Kombes Pol RB Simangunsong mengatakan penanaman pohon tersebut merupakan program dari Kapolri terkait dengan penghijauan yang dilakukan secara serentak.
“Penanaman pohon ini dalam rangka untuk menjaga lingkungan sehingga dilakukan penghijauan untuk generasi-generasi selanjutnya,” ujarnya.
Ia menuturkan jenis tanaman yang ditanam di Kampung Asai yakni Petai, Mangga, Sirsak, Jambu, Ketapang Kencana dan lainnya.
Kampung Asai merupakan lokasi ketiga yang dikunjungi Polresta Manokwari untuk penanaman pohon.
“Sebelumnya di Mansinam-Pulau Lemon, Prafi dan di Kampung Asai. Kita akan cek kembali wilayah mana lagi yang akan kita lakukan penanaman,” tuturnya.
Ia menyebutkan bahwa Polresta Manokwari menanam 1000 bibit yang tersebar di Kabupaten Manokwari.
“Kita sudah tanam 400-600 bibit ditambah hari ini 200 bit jadi sekitar 800 bibit,” sebutnya.
“Ini akan terus berkesinambungan dan berkoordinasi bersama dinas pertanian, perkebunan dan kehutanan,” imbuhnya.
Ia berharap setelah penanaman ini tidak sebatas penanaman saja namun kemudian tidak ada perawatan.
“Babinkamtibmas dibantu dengan Babinsa untuk melakukan pengecekan sehingga progresnya bisa terpantau,” pungkasnya.
Sementara itu, Kepala Kampung Asai, Simson Dowansiba mengucapkan terimakasih kepada Polresta Manokwari untuk melakukan penanaman pohon di kampungnya.
“Tanaman ini memiliki manfaat yang banyak bagi masyarakat Kampung,” ujarnya.
Menurutnya, Kedatangan Polresta Manokwari ke Kampung Asai, Dirinya tidak bisa membalas namun diserahkan kepada Tuhan
“Tuhan yang menggerakkan dan mengatur yang telah direncanakan. Masyarakat Kampung akan bersama-sama menjaga dan merawat,” tutupnya. (gos/red)