JOGJAKARTA, papuaku.com – Balai Guru Penggerak (BGP) Papua Barat mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) penguatan kapasitas pemerintah daerah dalam pemilihan transformasi pembelajaran regional IV di Jogjakarta, 21-24 Agustus 2023.
Kegiatan tersebut diselenggarakan project management office Ditjen Pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar dan pendidikan menengah.
.
Kegiatan yang dihadiri oleh PIC PDM-10 dari unsur BBPMP/BPMP, koordinator yang menangani pemulihan pembelajaran di BBGP/BGP, dan kepala bidang SD Dinas Pendidikan dari 6 Provinsi Jawa Tengah, Jawa Timur, Maluku Utara, Maluku, Papua Barat, dan Papua.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan bimbingan teknis terkait bagaimana membangun kolaborasi dan sinergi antara PDM-10, BBPMP/BPMP, BBGP/BGP, dan Dinas Pendidikan Kab/Kota dalam upaya pemulihan dan transformasi pembelajaran.
Selain itu juga, optimalisasi pelaksanaan 5 program dukungan PDM-10 yaitu Kampus Mengajar, Guru Penggerak, Buku Bacaan Bermutu, Tindak lanjut Perencanaan Berbasis Data untuk benahi literasi dan Mitra Pembangunan.
Bimtek ini menghasilkan rencana tindak lanjut kolaborasi yang disusun oleh masing-masing Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota dan UPT Kemdikbud di Provinsi. (gos/red)