25.7 C
Jayapura

Lomba Bercerita memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-78 tahun

Published:

MANOKWARI, papuaku.com – Bunda Literasi menggandeng Pemerintah Manokwari melaksanakan lomba bercerita tingkat sekolah dasar dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 78 tahun, Kamis (10/8/2023).

Lomba bercerita tingkat sekolah dasar diikuti 28 siswa dari berbagai sekolah di Manokwari.

Bupati Manokwari, Hermus Indou, SIP, MH memberikan apresiasi kepada Bunda Literasi yang telah bekerja sama dengan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan serta Dinas Pendidikan Kabupaten Manokwari untuk menggelar lomba bercerita.

“Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mensukseskan lomba bercerita menyambut HUT RI ke 78 tahun,” ujarnya.

Ia mengatakan anak-anak yang nantinya menjadi penerus, harus bisa menulis cerita-cerita yang baik sehingga bisa menceritakan apa yang dirasakan atau dialami.

Baca Juga:  570 Pedagang Tertampung di Pasar Sementara Sanggeng

“Misalnya saja, bercerita tentang daerah ini (Manokwari) tentu harus tahu sejarahnya atau cerita-cerita rakyatnya,” ujarnya.

Dengan begitu, kata Hermus anak-anak akan lebih meningkatkan kapasitas membacanya (literasi) sehingga bertambah pula pengetahuan yang dimiliki.

Selain itu, ke depan yang terpenting selain literasi Bahasa Indonesia ada pula bahasa daerah atau bahasa asing. Masih banyak anak-anak saat ini yang belum mampu menguasai bahasa daerah.

“Penguasaan bahasa, menjadi salah satu fokus pemerintah daerah agar bahasa daerah tidak punah nantinya,” kata Hermus.

Sementara itu, Bunda Literasi, Febelina Indou mengatakan pihaknya tengah fokus dalam menumbuhkan minat baca bagi anak-anak sebab dengan membaca bisa mengetahui isi dunia ini.

Baca Juga:  Bupati Hermus Ajak Generasi Muda Tingkatkan Kompetensi

“Dengan membaca kita bisa menguasai dunia,” ujarnya.

Ia melihat, dengan anak-anak menceritakan cerita rakyat akan lebih mencintai budaya yang ada di Indonesia khususnya Manokwari. Cerita rakyat juga menumbuhkan rasa kagum terhadap budaya dimiliki.

“Outputnya, menumbuhkan rasa cinta kepada berbagai macam buku bacaan baik cerita rakyat atau cerita-cerita lain yang memiliki nilai-nilai moral,” kata Febelina. (tia/red)

Advertorial


Berita Untuk Anda

Pantauan Bapok Jelang Idul Fitri, Pattipi : Ada Sedikit Kenaikan Harga Namun Wajar

MANOKWARI, papuaku.com – Jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah/2025 Masehi, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Papua Barat melakukan sejumlah pemantauan bahan pokok (bapok)...

Perekaman KTP Elektronik di Pegunungan Arfak Masih Rendah, Dukcapil Papua Barat Intervensi Langsung

MANOKWARI, papuaku.com – Kabupaten Pegunungan Arfak hingga akhir tahun 2024 masih diposisi terendah pertama se-Papua Barat untuk perekaman Kartu Tanda Penduduk (KTP) Elektronik sebesar...
spot_img

KSOP Manokwari Siapkan 1 Armada Kapal Patroli Laut pada Idul Fitri

MANOKWARI, papuaku.com – Plt Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kabupaten Manokwari, I Wayan Guntur Winaya mengatakan pihaknya menyiapkan 1 Armada Kapal untuk...

Lonjakan Penumpang Angkutan Laut, I Wayan : Semua Armada Siap dan Telah Dilakukan Uji Petik

MANOKWARI, papuaku.com – Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kabupaten Manokwari bersama stakeholder menggelar posko angkutan laut lebaran 1446 Hijriah/2025 Masehi. Plt Kepala KSOP...

Bank Indonesia Buka Layanan Penukaran Uang, Cek Waktu dan Lokasinya

MANOKWARI, papuaku.com - Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Papua Barat membuka pelayanan Penukaran uang kecil periode Ramadhan dan Idul Fitri 1446 Hijriah/2025 Masehi. Baca Juga : Pasar...

Pimpin Apel Perdana, DM Tekankan Kinerja dan Disiplin ASN

MANOKWARI, papuaku.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan pimpin apel perdana di lingkungan Pemerintah Provinsi Papua Barat bersama Wakil Gubernur dan Sekda, Senin (10/3/2025)....

Pasar Murah Tekan Lonjakan Harga Bapok

MANOKWARI, papuaku.com - Bank Indonesia bersama tim pengendali inflasi daerah (TPID) Papua Barat melaksanakan pasar murah di depan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Papua...