MANOKWARI, papuaku.com – Terputusnya akses jalan yang menghubungkan Minyambouw-Anggi Kabupaten Pegunungan Arfak beberapa waktu lalu akibat banjir.
Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Papua Barat sedang melakukan pengerjaan pembangunan jembatan rangka batang atau Bailey di sungai Demaisy.
Kepala Dinas PUPR Papua Barat, Yohanis Momot kepada wartawan di Manokwari, Selasa (25/7/2023) mengatakan bahwa dirinya mendapatkan instruksi langsung dari Pj Gubernur Papua Barat, Komjen Pol (Purn) Drs. Paulus Waterpauw, M.Si untuk melakukan normalisasi.
“Setelah mendapat instruksi tersebut, kita sudah kerahkan tim untuk melakukan normalisasi agar bisa dilalui masyarakat,” ujarnya.
Ia menyebutkan bahwa pemasangan jembatan Bailey tersebut diperkirakan akan selesai pada awal bulan Agustus 2023.
“Perkiraan awal Agustus selesai dan sudah bisa digunakan secara baik dan nyaman,” sebutnya.
Menurutnya, pemerintah Papua Barat hadir disaat masyarakat sedang mengalami kesusahan seperti terputusnya akses jalan Minyambouw-Anggi.
“Mudah-mudahan awal Agustus Bapak Gubernur sudah bisa meresmikan jembatan tersebut,” pungkasnya. (gos/red)