21.7 C
Jayapura

Pemprov Papua Barat Mulai Bersihkan Pulau Mansinam

Published:

MANOKWARI, papuaku.com – Pemerintah Provinsi Papua Barat, Selasa (17/1/2023) mulai membersihkan Pulau Mansinam guna menyambut HUT Pekabaran Injil di Tanah Papua ke 168 tahun.

Penjabat Sekda Papua Barat, Dance Sangkek mengatakan pembersihan di Pulau Mansinam secara bertahap sehingga pada 5 Februari mendatang sudah tidak terlihat lagi rumput maupun ilalang yang tumbuh tinggi.

“Kita mulai kerja bakti hari ini dan akan lanjut lagi hari-hari mendatang,” ujarnya.

Ia menjelaskan HUT Pekabaran Injil di Tanah Papua nantinya akan hadir Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma’ruf Amin. Untuk itu, perlu adanya segala persiapan yang matang.

“Waktunya sudah tinggal menghitung hari saja dan kita akan kejar persiapannya selain ibadah adapula kegiatan Wakil Presiden yang akan meresmikan proyek strategis nasional,” jelasnya.

Baca Juga:  Pembiayaan Pilkada Disesuaikan Kondisi APBD Papua Barat

Sangkek menuturkan dalam persiapan 5 Februari tidak bisa bekerja sendiri melainkan perlu adanya kerjasama dari berbagai pihak dan juga elemen masyarakat.

“Perlu adanya pengelolaan situs bersejarah ini dengan baik. Padahal kita sangat bangga dengan situs bersejarah di Pulau Mansinam,” tuturnya.

Pegawai pemerintah Papua Barat, baik ASN, P3K dan Honorer sejak pagi telah mendatangi Pulau Mansinam untuk melaksanakan kerja bakti. (RED)

Advertorial


Berita Untuk Anda

2024, Perekaman KTP Elektronik Naik 2 Persen

MANOKWARI, papuaku.com - Dinas Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Admindukcapil) Provinsi Papua Barat mendata perekaman KTP Elektronik di tahun 2024 naik 2 persen atau...

Pantauan Bapok Jelang Idul Fitri, Pattipi : Ada Sedikit Kenaikan Harga Namun Wajar

MANOKWARI, papuaku.com – Jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah/2025 Masehi, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Papua Barat melakukan sejumlah pemantauan bahan pokok (bapok)...
spot_img

Perekaman KTP Elektronik di Pegunungan Arfak Masih Rendah, Dukcapil Papua Barat Intervensi Langsung

MANOKWARI, papuaku.com – Kabupaten Pegunungan Arfak hingga akhir tahun 2024 masih diposisi terendah pertama se-Papua Barat untuk perekaman Kartu Tanda Penduduk (KTP) Elektronik sebesar...

KSOP Manokwari Siapkan 1 Armada Kapal Patroli Laut pada Idul Fitri

MANOKWARI, papuaku.com – Plt Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kabupaten Manokwari, I Wayan Guntur Winaya mengatakan pihaknya menyiapkan 1 Armada Kapal untuk...

Lonjakan Penumpang Angkutan Laut, I Wayan : Semua Armada Siap dan Telah Dilakukan Uji Petik

MANOKWARI, papuaku.com – Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kabupaten Manokwari bersama stakeholder menggelar posko angkutan laut lebaran 1446 Hijriah/2025 Masehi. Plt Kepala KSOP...

Bank Indonesia Buka Layanan Penukaran Uang, Cek Waktu dan Lokasinya

MANOKWARI, papuaku.com - Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Papua Barat membuka pelayanan Penukaran uang kecil periode Ramadhan dan Idul Fitri 1446 Hijriah/2025 Masehi. Baca Juga : Pasar...

Pimpin Apel Perdana, DM Tekankan Kinerja dan Disiplin ASN

MANOKWARI, papuaku.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan pimpin apel perdana di lingkungan Pemerintah Provinsi Papua Barat bersama Wakil Gubernur dan Sekda, Senin (10/3/2025)....